SQ3R

memahami dan mengingat
  1. Mengorganisasikan bahan yang dibaca dalam kaitannya dengan suatu hal yang mudah dipahami.
  2. Mengaitkan fakta yang satu dengan yang lain, atau menghubungkan pengalaman atau konteks yang dihadapi
  3. SQ3R ditemukan oleh Francis P. Robinson tahun 1941, yang terdiri atas:
  • Survey
  • Question
  • Read
  • Recite/ recall
  • Review
Survey
prabaca yaitu teknik untuk mengenal bacaan sebelum membaca secara lengkap
Manfaat:
  1. Mempercepat menangkap arti
  2. Mendapatkan abstrak
  3. Mengatahui ide penting
  4. Melihat organisasi bacaan
  5. Mendapat minat perhatian terhadap bacaan
  6. Memudahkan mengingat lebih lama
Queation
Bersamaan dengan survei ajukan pertanyaan sebanyak-banyaknya tentang isi bacaan dengan cara mengubah judul, subjudul, sub-subjudulmenjadi pertanyaan Gunakan apa, siapa, kapan, dimana, mengapa, dan bagaimana (5W+1H) Pada saat survei buku pertanyaan terlalu umum, akan tetapi kalau survei pada bab ke bab pertanyaan lebih spesifik





Read
Langkah ketiga yaitu membaca, Bukan seperti membaca novel dengan mengikuti apa yang sedang berlangsung, tetapi membaca kritis
  • Membaca bagian-demi bagian, sementara itu cari jawaban pertanyaan yang ditentukan
  • Konsentrasikan pada penguasaan ide pokok serta detail penting yang mendukung.
  • Perlambat cara membaca di bagian-bagian yang penting
RECITE/ RECALL
  1. Selesai membaca bagian berhentilah sejenak dan jawab pertanyaan atau menyebut hal-hal yang penting dalam bab itu.
  2. Anda dapat membuat catatan penting seperlunya
  3. Jika masih mengalami kesulitan, ulangi membaca
  4. Sekalipun bahannya mudah, tahap mengutarakan kembali hal yang penting jangan dilewatkan
  5. Waktu yang dibutuhkan setengah waktu membaca
Review
  1.  Daya ingat terbatas
  2. Pemahaman isi bacaan 85%, 8 jam kemudian tinggal 40 %, dan dalam waktu 2 minggu tinggal 20 %
  3. Setelah selesai membaca semua bagian bacaan, telusuri kembali judul, subjudul, dan bagian penting lain.
  4. Tahap ini selain membantu daya ingat  dan memperjelas pemahaman juga mendapatkan hal-hal penting yang terlewati membaca sebelumnya.

0 Response to "SQ3R"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.